Debat Kandidat Calon Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa UDB Surakarta
Kategori:
Berita Universitas
Tanggal:14 Desember 2022
Senin, 12 dan Selasa, 13 Desember 2022, Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Universitas Duta Bangsa Surakarta menyelenggarakan debat kandidat Calon Ketua dan Wakil Ketua BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) UDB Surakarta yang dilaksanakan di Aula Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Duta Bangsa Surakarta. Tema dari debat kandidat tersebut adalah “Satukan Suara Demi Regenerasi Pemimpin yang Bersinergi, Berkarya, dan Berintegritas”. Dalam acara ini dilakukan pengenalan lebih jauh serta pemaparan visi misi dari masing-masing Pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Hukum dan Bisnis, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Duta Bangsa Surakarta untuk periode 2022-2023. Acara ini dibuka oleh Dr. Rina Arum Prastyanti, S.H., M.H. selaku Wakil Rektor III.
Di tahun 2022 ini ada dua Kandidat Calon Ketua BEM Fakultas Ilmu Komputer yaitu Mochammad Naufal Bagaskara (Nomor 1 ) dan Noelino Grevansha Arsandy (Nomor 2). Kemudian pada dua Pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Fakultas Hukum dan Bisnis yaitu Ziddan Akbar berpasangan dengan Adam Munirul Haq (Pasangan Nomor 1) dan Muhammad Rois Nova Rona berpasangan dengan Nagasa Waka Aji (Pasangan Nomor 2). Sedangkan dua Pasangan Calon Ketua dan Wakil Ketua BEM Fakultas Sains dan Teknologi yaitu Rindi Ani berpasangan dengan Muhammad Ramdan Gimnastiar (Pasangan Nomor 1) dan Fioga Zahra Fernando berpasangan dengan Intan Lukita Sari (Pasangan Nomor 2).
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk para pasangan calon dalam meyakinkan Mahasiswa di Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Hukum dan Bisnis, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Duta Bangsa Surakarta untuk memilih mereka periode 2022-2023. Selain itu juga memberikan pandangan terhadap seluruh mahasiswa untuk memilih dengan hati nurani dan pantas untuk mereka.
Universitas Duta Bangsa (UDB) Surakarta meluluskan sebanyak 465 wisudawan pada acara wisuda ke-30 untuk Tahun Akademik 2023/2024 yang dilaksanakan di Hotel Grand Mercure Solo Baru, Sukoharjo, pada Sabtu, 12 Oktober 2024... Selengkapnya