Pelaksanaan Webinar Technopreneur “Memanfaatkan Tekonologi 4.0 di Kalangan Millenial Sebagai Pengusaha”

  • Kategori: Berita Universitas
  • Tanggal: 31 Juli 2021
Himpunan Mahasiswa Program Studi Manajemen Informatika telah selesai menyelenggarakan kegiatan webinar dengan tema “Memanfaatkan Tekonologi 4.0 di Kalangan Millenial Sebagai Pengusaha”. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 31 Juli 2021 pukul 09.00 - 11.00 WIB yang diselenggarakan secara online melalui Zoom Meeting. Acara webinar ini diikuti oleh sekitar 165 peserta. Peserta antara lain dari dosen Universitas Duta Bangsa Surakarta, mahasiswa Universitas Duta Bangsa Surakarta dan peserta lain dari luar Universitas Duta Bangsa Surakarta.


Acara webinar dibuka oleh sambutan Dekan Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta yaitu Bapak Wijiyanto, M.Pd., M.Kom namun beliau berhalangan hadir karena satu dan lain hal maka diwakilkan oleh Kepala Program Studi D3 Manajemen Informatika yaitu Ibu Vihi Atina, S.Kom, M.Kom. Acara inti webinar terdiri dari 2 sesi yaitu sesi pemaparan materi dan sesi tanya jawab yang dipandu oleh Frastiani Delfi Kusuma Ningrum selaku master of ceremony webinar. Pemaparan materi webinar dibawakan oleh Bapak Muhammad Dahlan Zaim, S.Kom selaku pembicara inti yang merupakan CEO Duxeos Software House, Rachacha, Xiexie Boba, dan Chapoint.


Materi yang disampaikan oleh Bapak Muhammad Dahlan Zaim, S.Kom pada kegiatan ini berkaitan dengan tema webinar, yaitu Memanfaatkan Tekonologi 4.0 di Kalangan Millenial Sebagai Pengusaha. Bapak Muhammad Dahlan Zaim, S.Kom membawakan materi yang berjudul “ Scale Up Your Mindset”, yang berisikan bagaimana cara mengubah mindset untuk memulai usaha, bagaimana membentuk mental sebagai pengusaha dan memaparkan trik yang benar untuk membuka usaha dengan membaca pasar dan kondisi yang memanfaatkan Teknologi 4.0 dan sosial media dalam promosinya.




Berita Lain