Webinar Nasional Hari Kesehatan Nasional Tahun 2023
Kategori:
Berita Universitas
Tanggal:21 November 2023
Pada Hari Selasa, tanggal 21 November 2023. Organisasi Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Duta Bangsa Surakarta telah menyelenggarakan webinar dengan Judul “The dangers of self-diagnosis of mental illness” dimana Webinar ini bertema mengenai kesehatan mental, webinar ini merupakan seminar yang dilaksanakan secaFFra online melalui aplikasi zoom dan Live YouTube. Webinar tersebut menghadirkan pembicara bernama Agata Ika Paskarista, S.Psi., M.Psi., Psikolog. Paskarista, S.Psi., M.Psi., Psikolog merupakan seorang Influencer Instagram dan konten kreator tiktok seputar serta edukasi mengenai kesehatan mental.
Peserta webinar ini adalah mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Duta Bangsa Surakarta dan terbuka juga untuk umum. Tujuan diadakannya webinar ini adalah agar generasi muda dapat lebih sadar mengenai pentingnya menjaga kesehatan mental. Mulai dari menerima diri sendiri dan kekurangan yang dimiliki. Webinar ini diawali dengan sesi pembukaan dan memberikan tata tertib yang harus diikuti oleh seluruh peserta webinar agar acara berjalan dengan lancar yang dibawakan oleh MC dan Moderator dilanjutkan dengan Berbagai ketua pelaksana yaitu Erni Fatmawati Putri dan yang terakhir adalah sambutkan oleh Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Ibu Warsi Maryati, S.K.M, MPH. Dilanjut penyampaian materi dan sesi diskusi bersama.
Setelah materi dan kata kata penutup selesai, tidak lupa tersedianya dokumentasi untuk mengabadikan momen tersebut. Setelah itu, seluruh peserta dapat mengisi tiket keluar dan meninggalkan ruangan zoom. Dilihat dari begitu antusiasnya peserta dalam memberikan pertanyaan, dan Seluruh peserta sangat menikmati kegiatan webinar ini, maka diharapkan dengan adanya webinar ini dapat menjadi wadah untuk membantu meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan mental serta memberikan dampak positif bagi seluruh peserta webinar.
Universitas Duta Bangsa Surakarta dalam hal ini Fakultas Hukum dan Bisnis serta Fakultas Sains dan Teknologi. menyelenggarakan kegiatan... Selengkapnya